Minggu, 05 Desember 2010

Jak Cloth 2010

Hari Jum'at kemarin  3 Desember 2010 hari pertama Jak Cloth (Jakarta Clothing) 2010. Gw menyempatkan diri untuk mampir, kali ajah gw juga bisa belanja.Bertempat di Plaza Tenggara Senayan, saat itu tempat sudah dipadati dengan orang orang Jakarta baik anak remaja maupun orang tua. Tiket masuknya pun cukup murah, yaitu 10.000 rupiah + softdrink. Saat gw melihat lihat, sampai gw di both yang menjual aksesoris, dan teman gw sendiri yang jaga, sepatah dua kata kita ngobrol akhirnya gw melanjutkan petualangan gw. Muter sana sini, diskon di mana mana, dari yang diskon 30 % samapi 70 %, brand brand clothingan dari Indonesia. Setelah hampir 45 menit gw muter akhirnya gw putuskan untuk menonton band aja di Venue.

Dari jejaring sosial, gw tau kalo yang naik hari ini adalah Killing me Inside dan Dead Squad. Band pertama yang tampil, Killing me Inside mungkin sudah tidak asing lagi dengan mereka tentunya untuk remaja Ibukota, dan tak dipungkiri gw juga suka :P. Dengan persiapan yang cukup lama, akhirnya mereka tampil. Cukup menghibur, karena sudah lama gw gak melihat mereka perform dengan personil baru mereka, total 5 lagu di geber malam itu. Sayang gw gak dapat gambar untuk gw dokumentasikan. Selain itu juga ada penonton yang kampungan lempar lempar botol air dan samapi ada ynga naik naik ke meja. Sungguh mengurangi nilai di acara malam itu. Sehingga gw mengambil gambar di acara malam itu cuma seadannya, dan melalui sudut pandang yang lain :P

Lalu kemudian gw gak menonton DeadSquad karena kondisi tubuh yang tidak mendukung, akhirnya gw pulang sebelum pulang gw ber say Goodbye dulu dengan teman gw yang jaga di bothnya. Yup, At last acara JakCloth di hari pertama cukup ramai, karena tidak hanya both both clothing yang balap balapan diskon, selain itu juga ada Band, Skate board competition dan finger board, semoga di tahun berikutnya acara ini tetap menjadi agenda tahunan yang wajib ada

-Fajar


 
 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar